Ayam Aduan Super Istimewa

Ngomongin Ayam Aduan Super Istimewa di Indonesia kayaknya sudah sangat familiar di kalangan para pecintanya.

Ayam aduan Super Istimewa ini sebenarnya masuk dalam kategori hobi dan erat kaitannya dengan kepuasan batin. Jadi butuh ketelatenan dalam pemeliharaan.

Ayam Aduan Super Istimewa Terkenal

ayam istimewa terkenal

Minat Ayam Import Istimewa…? Cek Disini >>>

Tidak semua ayam aduan masuk kategori super istimewa. Hal itu dikarenakan faktor iklim dan kondisi serta kebiasan ayam tersebut di Negara asalnya masing-masing.

Tapi tidak perlu khawatir, karena di Indonesia sendiri sudah banyak berbagai trah yang cukup bagus dan telah dikembangkan oleh para peternak besar. Berikut beberapa Ayam Aduan Super Istimewa untuk rekomendasi.

1. Bangkok: Ayam ini memiliki pertahanan yang cukup bagus. Serta teknik serangannya lumayan cepat.

2. Shamo: Pernah lihat orang yang membusungkan dada?!! itulah shamo. Tipe ayam yang mempunyai ketegakan berdiri sampai 90 derajat.

3. Birma: Ayam ini punya gerakan lincah dan cepat. Paling cepat di kelasnya. 

4. Saigon: Karakternya pendiam, hehehe…. kayak elu aja kalo lagi sama cewek, diam-diam ngarep kwkwkwk… Namun soal daya tahan jangan tanya, ini tipe ayam tahan pukul top nomor 1.

5. Brazilian: Merah sapi adalah ciri khas warnanya. Model kecepatan sekelas bangkok namun ketahanannya lemah.

6. Philipin: Mungil namun cepat dan lincah. Ayam ini sangat lincah dan tinggi lompatannya, cocok jika untuk adu ayam taji.

7. Siam: Bicara soal mental, inilah jagonya. Tipikal tarung tak mau menyerah plus komplit variasi gerakan serangan.

8. Pakhoy: Ras ini merupakan campuran dari beberapa macam gen. Kemunculannya karena kreativitas peternak yang melakukan uji coba untuk menyilangkan ras ayam istimewa dan lahirlah ayam ini.

Kriteria Ayam Aduan Super Istimewa

ayam aduan super istimewa

Bagi kamu jika ingin punya ayam TOP dan super istimewa wajib memperhatikan kriteria ayam berikut ini:

  • Memiliki tulangan kokoh
  • Fisiknya baik 
  • Keturunan asli misal F1
  • Pukulannya powerfull
  • Teknik tarungnya bagus juga mematikan
  • Bermental baja
  • Nafas stabil
  • Badan ideal jangan terlalu kurus atau gemuk
  • Kepadatan daging pun pengaruh. Dapat diperhatikan dari cara berlatihnya atau training.

Amati Tubuh Ayam Aduan Super Istimewa

ayam aduan super istimewa

Meneliti ayam yang super istimewa sebelum membeli sangat disarankan, karena hal ini akan menjadi langkah awal keberhasilanmu. Kamu harus mengamati sekujur badannya mulai dari:

  • Tulangan wajah
  • Tulangan leher
  • Tulangan sayap
  • Tulangan pinggul
  • Tulangan dada
  • Tulangan supit
  • Bagian Kepala
  • Paruh atas bawah
  • Bagian dada
  • Kerapatan sayam
  • Bentuk ekor
  • Model kaki
  • Kuku harus berwarna sama dengan paruh
  • Bulu harus besih mengkilat
  • Dan penjelasan lebih mendetailnya kamu bisa lanjuk ke Ciri fisik ayam pemenang.

Kaki Ayam Super Istimewa

ayam termahal

Ciri-ciri ini sebenarnya tidak jauh beda dengan penjelasan di atas, namun disini saya lebih memfokuskan pada bagian kaki saja meskipun sebenarnya faktor sayap juga menjadi pendukung gebrakan yang mantap.

  • Karakter kaki kering
  • Besar
  • sisik bagus
  • jari lentik
  • bintik telapak kaki rapi
  • kualitas kuku
  • dan Masih banyak lainnya
  • Kamu bisa baca: Kaki ayam mematikan.

Ayam Aduan Super Istimewa (Rawatan)

ayam aduan super istimewa

Rawatan Ayam Aduan Super Istimewa harus terfokus, teliti, detail, hati-hati & kontinyu. Artinya disiplin dan terus menerus, tidak boleh ngasal atau (dong dongen kalo jawanya).

Mengapa demikian, karena tujuan mencetak ayam petarung adalah agar memiliki ketangkasan, kekuatan, kemampuan bertahan, juga pernafasan yang akan sangat dibutuhkan ketika tampil di arena laga sabung ayam.

Oleh karenanya kamu wajib mengamati kebiasaan ayam kesayanganmu setiap hari, mulai dari pola makan, minuman, vitamin, kebersihan kandang, fisik ringan, juga jamu ayam aduan perlu diberikan minimal 1 minggu sekali.

Terkait hal ini akan saya bahas secara spesifik dan mendalam pada artikel Perawatan Ayam Super Istimewa.

Istilah Breeding Ayam Aduan Super Istimewa

Persilangan kedua ras juga disengaja oleh para peternak dengan tujuan melahirkan ayam generasi baru yang berkualitas bagus dan sempurna.

Hal ini dilakukan karena semakin maraknya penghobi mulai dari kalangan anak-anak hingga orang dewasa dan mulai dari kelas lokal hingga internasional. 

Selain itu harga fantastis yang dibandrolkan untuk seekor ayam super istimewa juga cukup tinggi yang menarik minat peternak untuk mengembangkan kualitas ternaknya.

Istilah Breeding

  • In breeding
  • Outbreeding
  • Line breeding
  • Cross breeding
  • Super breed
  • Super fight-breed

Tujuan Dari Breeding

Contoh sederhana: Ayam jantan menurunkan tipe tulangan dan karakter bertarung, dan betina hanya akan menjadi media cetak. Ini biasa diistilahkan sebagai babon cetak.

Kadang perangai betina turun ke anakan jantan, namun ada juga yang postur mirip pejantan dan perwatakan seperti induk betina.

Kamu bisa melakukan seleksi dari telur pertama. Silahkan baca Persilangan Ayam Super Istimewa.

Nutrisi Ayam Aduan Super Istimewa

Memelihara unggas tidak lepas dari pemberian nutrisi dan makanan serta pendukung lain untuk kesehatannya. Berikan juga pola 4 sehat 5 sempurna sejak dini supaya ayam tetap terjaga hingga dewasa.

Sekarang sudah banyak toko ternak yang lengkap di wilayah masing-masing dan kamu bisa menambahkan herbal racikan sendiri untuk ayam aduan.

Kandang Ayam Aduan Super Istimewa

Tempat tinggal atau kandang merupakan elemen penting dalam budidaya apapun. Secara global model atau tipe kandang ayam ada beberapa jenis:

1. Kandang umbaran

Kandang ini bisa digunakan untuk mengawinkan induk secara alami yang bisa berpengaruh pada kualitas telur. Dan bagi ayam umur 1-3 bln, mereka akan gembira, berlari dan bermain dengan kawannya. Langkah ini dapat menjaga ayam tetap sehat dan tidak mudah stres.

2. Kandang Postal

Kandang ini digunakan sebagai tempat ayam yang baru menetas yang diberi penerang lampu neon kuning untuk menghangatkan. Anak ayam yang baru menetas rawan mati jika dalam kondisi dingin.

3. Kandang Kurungan (Keranjang)

Kegunaan kandang ini untuk menjemur ayam agar fisiknya tetap sehat dan bulunya cepat kering setelah dimandikan.

4. Kandang Tidur

Fungsi kandang ini untuk beristirahat di malam hari. Tempatkan kandang di lokasi yang nyaman supaya ayam tidak terganggu dengan aktifitas manusia.

Kandang harus bisa terpapar sinar matahari, karena sinar matahari pagi sangat penting bagi kesehatan ayam. Pertimbangkan keselamatan ayam dari bahaya pencuri, kamu bisa buatkan pagar keliling yang aman.

Tinggalkan komentar